Breaking News

Rebus air sampai gosong, nenek sebabkan kebakaran di Tung Chung

Image title

Hong Kong-Seorang nenek berusia 67 tahun menyebabkan kebakaran di sebuah apartemen milik pemerintah di Tung Chung karena hal sepele.  Sang nenek merebus air lalu lupa dan meninggalkannya sampai gosong di atas kompor. Ceret air yang gosong terjatuh dari kompor hingga akhirnya membuat api menyambar dan membakar seluruh isi apartemen.

Headline Daily melaporkan, api bermula pada Senin, 27 Februari 2017  sekitar pukul 9.30 pagi di apartemen milik pemerintah di Kui Yat House di Yat Tung Estate, Tung Chung.  Sang Nenek yang tinggal sendirian di lantai 25 ini memasak air di ceret namun lupa dan meninggalkannya di atas kompor hingga gosong.

Api dari kompor yang menyambar dan membakar seisi apartemen sang nenek ini sempat membuat tetangga panik dan menelepon polisi. Para pemadam kebakaran pun harus berjibaku memadamkan api di seluruh apartemen itu selama satu jam setengah lamanya. Apartemen milik sang nenek habis terbakar sementara bekas api juga tampak jelas menjalar ke flat-flat tetanggannya.
Sang nenek sendiri berhasil diselamatkan meski mengalami luka bakar parah di muka dan badannya saat berusaha melawan api tersebut. Sementara pemadam kebakaran masih memadamkan api,  para tetangga dievakuasi dari tempat kejadian untuk mendapatkan perawatan akibat menghirup asap kebakaran.

Secara total, kebakaran tersebut menyebabkan 3 korban. Selain sang nenek penyebab kebakaran, dua tetangganya yang juga berusia lanjut usia juga terpaksa dirawat di rumah sakit karena gangguan pernapasan akibat terlalu banyak menghirup asap.
sumber:suarahk