Diapresiasi oleh Media Lokal, TKW Hongkong Wujudkan Impian Dengan Perkenalkan Tarian Tradisional Indonesia, Berikut Video Saat Mereka Menari
Hong Kong-Sekelompok Buruh Migran Indonesia (BMI) yang bekerja di bidang rumah tangga asal Indonesia, membuat suatu grup/kelompok menari. Grup ini dipimpin oleh Widyawati Alexandria Palupi. Ia dibesarkan di sebuah keluarga yang gemar dengan budaya menari dari Malang Jawa Timur, telah meraih impian mereka dengan menjadi para penari yang memperkenalkan tarian kebudayaan Indonesia.
Palupi, pendiri Alexa Dancer, adalah grup dancer digawangi oleh para buruh migrant Indonesia yang bekerja di Hongkong. Seperti yang diberitakan Asia Times, grupnya telah mendapatkan banyak pengalaman berkali-kali untuk manggung di Hong Kong dalam beberapa tahun terakhir.
Pada tanggal 30 April lalu, tim tersebut melakukan Tari Mambri – sebuah tarian berburu tradisional dari Papua – untuk Presiden Indonesia Joko Widodo, yang berada di Hong Kong pada kunjungan dua hari, di Asia-World Expo.
Mereka berlatih secara rutin tiga kali dalam sebulan, biasanya di Victory Park, Causeway Bay pada hari Minggu, saat libur. Mereka juga sering diundang oleh Konsulat Jenderal RI di Hong Kong untuk tampil dalam berbagai acara resmi.
Anggota Alexa Dancer mengatakan kepada Asia Times bahwa mereka tidak memiliki kesempatan untuk menari di masa lalu ketika mereka berada di Indonesia karena sibuk bekerja di peternakan atau di pabrik. Para buruh migrant tersebut mengatakan bahwa mereka telah belajar banyak tentang tarian dari Palupi semenjak pertama kali datang bekerja di Hong Kong.
Mereka berharap bisa terus bekerja dan menari di Hongkong, dan sangat ingin mengembangkan bakat mereka dengan gaya yang berbeda, seperti hip hop. Beberapa kelompok juga belajar menyanyi di beberapa acara.
Berikut video Alexa dancer saat menari tari mambri yaitu tarian tradisional masyarakat papua.
Palupi, pendiri Alexa Dancer, adalah grup dancer digawangi oleh para buruh migrant Indonesia yang bekerja di Hongkong. Seperti yang diberitakan Asia Times, grupnya telah mendapatkan banyak pengalaman berkali-kali untuk manggung di Hong Kong dalam beberapa tahun terakhir.
Pada tanggal 30 April lalu, tim tersebut melakukan Tari Mambri – sebuah tarian berburu tradisional dari Papua – untuk Presiden Indonesia Joko Widodo, yang berada di Hong Kong pada kunjungan dua hari, di Asia-World Expo.
Mereka berlatih secara rutin tiga kali dalam sebulan, biasanya di Victory Park, Causeway Bay pada hari Minggu, saat libur. Mereka juga sering diundang oleh Konsulat Jenderal RI di Hong Kong untuk tampil dalam berbagai acara resmi.
Anggota Alexa Dancer mengatakan kepada Asia Times bahwa mereka tidak memiliki kesempatan untuk menari di masa lalu ketika mereka berada di Indonesia karena sibuk bekerja di peternakan atau di pabrik. Para buruh migrant tersebut mengatakan bahwa mereka telah belajar banyak tentang tarian dari Palupi semenjak pertama kali datang bekerja di Hong Kong.
Mereka berharap bisa terus bekerja dan menari di Hongkong, dan sangat ingin mengembangkan bakat mereka dengan gaya yang berbeda, seperti hip hop. Beberapa kelompok juga belajar menyanyi di beberapa acara.
Berikut video Alexa dancer saat menari tari mambri yaitu tarian tradisional masyarakat papua.